Senin, 01 Februari 2016

OBAT UNTUK KOLAM RENANG | FUNGSI OBAT KOLAM RENANG

Nama Dan Fungsi Obat Untuk Kolam Renang
Mengenal Nama Dan Fungsi Obat Untuk Kolam Renang

Bagi anda  para pemilik dan  pecinta kolam renang  atau anda yang ingin merawat kolam renang,   kali ini trijayapool akan berbagi informasi mengenai beberapa fungsi obat  untuk kolam renang yang aman tentunya, postingan ini terinspirasi dari salah satu pelanggan kami yang beberapa waktu yang lalu mengirim e-mail kepada kami dan bertanya mengenai obat dan fungsi masing-masing obat yang aman untuk kolam renang.

Lalu bagaimana kiranya  supaya air  kolam renang anda  selalu jernih ? agar air kolam renang tetap jernih setidaknya anda harus membersihkan kolam renag itu secara teratur dan tak lupa untuk memberikan obat khusus untuk menjernihkan air kolam renang anda, berikut ini akan kami jelaskan sedikit mengenai obat yang dapat anda gunakan untuk menjernihkan air kolam renang  agar air kolam renag anda tetap jernih, silahkan baca artikelnya di bawah ini:

HCL

Hcl digunakan untuk menurunkan PH dalam air atau Chlorine, digunakan pada saat treatment atau pada saat kelebihan chemical

TRUSSI
berfungsi sebagai algesite, untuk mencegah pertumbuhan lumut, juga digunakan untuk membirukan air kolam renang

PAC
berfunsi sama dengan penggunaan tawas, untuk membentuk flokulasi dan partikel dalam air, sehingga kotoran akan terikat dan bisa turun ke bawah dasar kolam renang

Tawas
digunakan untuk menjernihkan air pertama, yang berfungsi untuk membentuk flokulasi dalam air sehingga pengendapan partikel-partikel lebih cepat

Chlorine powder 60% / kaporit
atau disebut dengan kaporit dIgunakan untuk meningkatkan konsentrasi chlorine dalam air hingga mencapai ideal secara cepat, serta digunakan juga utuk menjaga konsentrasi chlorine tetap stabil Bentuk powder/ bubuk

Chlorine granular 90%
digunakan untuk meningkatkan konsentrasi chlorine dalam air secara cepat serta menjaga agar air tetap bersih dan biru, Caranya dengan menaburkan bubuk granular ke dalam kolam dan reaksi lebih cepat.

TCCA Chlorine 90% TABLET
Digunakan untuk menjaga agar konsentrasi chlorine dalam air tetap stabil, air menjadi bersih dan biru, Pengelolaan ini dilakukan apabila konsentrasi Chlorine Ideal, air dalam keadaan baik( bersih)

Demikian sedikit penjelaan tentang fungsi obat kolam renang, semoga bermanfaat untuk sobat, pecinta, dan saudara yg memiliki kolam renang, untuk info harga perlengkapan dan obat kolam renang silahkan hubungi kami.


Tlp.081288987381/085775299384

0 komentar:

Posting Komentar